Kamis, 03 Juli 2014

Mulai Membiasakan

Diposting oleh Unknown di 16.48 0 komentar
Assalamu'alaikum.
Selamat pagi.


Di pagi hari pasti sudah ada yang bisa dikerjakan oleh kebanyakan orang,begitu pula saya. Pekerjaan yang diulang-ulang setiap hari atau waktu adalah kebiasaan. Nah apa bedanya kebiasaan dan membiasakan? jelas beda walau kata dasar dua kata berbeda itu sama yaitu biasa. Seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa kebiasaan adalah sesuatu yang diulang-ulang setiap hari atau waktu. Lain halnya membiasakan,lebih mengarah kepada untuk menjadikan sesuatu menjadi kebiasaan. Jadi kebiasaan dan membiasakan adalah dua kata yang berbeda namun saling berkaitan.

Sekilas mengulas kata kebiasaan dan membiasakan yang telah dijelaskan menurut versi saya. Ini hari pertama saya membiasakan menulis di pagi ini tentang kegiatan saya. Sebenarnya pagi ini saya sedang membiasakan banyak hal,mulai dari melipat selimut dan beres-beres rumah,juga setiap pagi saya harus hafalan Al Qur'an,dan satu lagi yaitu menulis postingan tentang kebiasaan saya dan pelajaran yang saya peroleh. Oke sekarang mulai belajar dan terus belajar untuk membiasakan sesuatu yang berguna. Memang ini juga ada hubungannya dengan memanfaatkan waktu agar lebih efisien. 

Semoga bisa bermanfaat,karena sebaik-baik manusia adalah yang berguna bagi orang lain adalah salah satu sabda Rasulullah shallahu'alaihi wassalam.

Kembali Hadir

Diposting oleh Unknown di 09.18 0 komentar
Assalamu'alaikum

Hai. Kangen .
Lama sekali rasanya vacum dari blog. Agak kikung mengetik postingan buat blog ini. Serasa mengikuti ujian yang sangat menguras otak. Ah,berarti memang saya sudah lama sekali tidak mengepost. Terakhir sepertinya setahun yang lalu,ketika belum pengumuman nilai ujian smp. Sudah lama rupanya. Banyak pelajaran tentang kehidupan diluar dunia maya yang saya ambil dan pelajari. Tak pernah menjadi pelajaran wajib di sekolah-sekolah manapun. Iya pelajaran hidup yang berharga. Belajar ilmu agama dan dunia. 

Baru dua paragraf saya menulis postingan,serasa lelah berpikir. Tapi tidak ingin menyerah untuk mencurahkan pikiran ini ke dalam blog saya. Ingin berbagi banyak pengalaman seputar hidup saya. Mulai ingin aktif menulis lagi dan lagi. Dan mungkin blog ini adalah salah satu media saya belajar menulis. Guru saya pernah mengatakan kepada saya,bahwa belajar menulis itu bisa dimanapun dan kapanpun,hanya orang-orang tidak bisa melawan rasa malas untuk berpikir dan mencurahkan idenya dalam tulisan,tak mengapa tulisanmu masih belum bisa bagus seperti penulis terkenal tapi ingat ketika kamu ingin belajar,asahlah hingga seperti pisau yang tajam.

Oke,sepertinya akan sering untuk memosting tulisan karya saya. Karena malam sudah larut dan sebentar lagi dini hari,sebaiknya saya meranjak untuk tidur untuk melanjutkan aktivitas esok hari. Dan selamat sahur bagi besok yang berpuasa karena bulan ini adalah bulan Ramadhan . 




 

Arimidini's © 2010 Web Design by Ipietoon Blogger Template and Home Design and Decor